WhatsApp Icon

BAZNAS Indramayu Dukung Peringatan Harlah NU ke-102 dan MUSKERWIL PWNU Jawa Barat dengan Layanan Konsumsi

11/02/2025  |  Penulis: Humas BAZNAS

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Indramayu Dukung Peringatan Harlah NU ke-102 dan MUSKERWIL PWNU Jawa Barat dengan Layanan Konsumsi

Partisipasi BAZNAS Kabupaten Indramayu dalam Peringatan Harlah NU dan MUSKERWIL PWNU Jabar

Indramayu – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Indramayu turut berpartisipasi dalam peringatan Hari Lahir Nahdlatul Ulama (Harlah NU) ke-102 dan Musyawarah Kerja Wilayah (Muskerwil) PWNU Jawa Barat yang digelar di Asrama Haji Indramayu. Dalam acara ini, BAZNAS membuka stand khusus untuk menyediakan hidangan makanan ringan dan minuman bagi peserta dan tamu undangan.

Ketua BAZNAS Kabupaten Indramayu, H. Aspuri, S.Ag., M.Pd.I., menyampaikan bahwa partisipasi ini merupakan bentuk kepedulian dan dukungan terhadap kegiatan keagamaan yang mempererat ukhuwah Islamiyah. "Kami ingin memberikan kenyamanan bagi para peserta dan tamu yang hadir, serta ikut berkontribusi dalam suksesnya acara besar ini," ujarnya.

Muskerwil PWNU Jawa Barat menjadi momentum penting bagi para ulama dan pengurus untuk membahas program strategis organisasi. BAZNAS Indramayu berharap dengan adanya fasilitas konsumsi ini, peserta dapat lebih fokus dalam mengikuti rangkaian acara.

Kehadiran stand BAZNAS juga menjadi sarana sosialisasi program-program kemanusiaan yang dijalankan, termasuk zakat, infak, dan sedekah. "Semoga kolaborasi ini semakin menguatkan sinergi antara BAZNAS dan NU dalam meningkatkan kesejahteraan umat," tutup H. Aspuri.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat